PENERIMAAN MAHASISWA KKN UNIVERSITAS UDAYANA

nyoman mahadiartha 18 Juli 2023 12:54:00 WITA

Desa Les 18 Juli 2023 -Sebanyak 15 mahasiswa dari Universitas Udayana tiba di Desa Les hari ini untuk memulai program Kuliah Kerja Nyata (KKN) sebagai bagian dari upaya pengabdian masyarakat mereka. 

Program KKN merupakan salah satu bentuk kegiatan mahasiswa dalam memperluas wawasan dan keterampilan mereka melalui pengalaman langsung dengan masyarakat. Selain itu, program ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa yang menjadi lokasi pelaksanaan KKN

Sebagai bagian dari kurikulum yang wajib, KKN merupakan kesempatan bagi mahasiswa untuk terjun langsung ke masyarakat dan menerapkan ilmu pengetahuan yang telah mereka pelajari di kampus. Program KKN ini akan melibatkan mahasiswa dari berbagai disiplin ilmu, termasuk ilmu sosial, kesehatan dan teknik.

Dalam program KKN di Desa Les, mahasiswa akan fokus pada pengembangan berbagai program inovatif yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Berikut adalah beberapa program yang akan dilakukan oleh mahasiswa Universitas Udayana: 

1) Website Produk dan Informasi

2) Pembuatan Tempat Sampah

3) Sosialisasi Penanganan dan Pencegahan Rabies

4) Penyuluhan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Anak SD di Desa Les

5) Sosialisasi Kesehatan serta Cek Tensi dan Status Gizi Gratis pada Masyarakat Lingkungan Banjar Desaa Les

6) Beach Clean Up

7) Pembelajaran Luar Kelas untuk Siswa SD (Les Calistung)

Dan beberapa program bantu yaitu:

1) Berpartisipasi dalam Acara Adat/ Keagamaan di Wilayah Desa Les

2) Berpartisipasi dalam Persiapan Kegiatan 17 Agustus

3) Gotong Royong

Dengan semangat gotong royong dan kolaborasi,  diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat setempat. Universitas Udayana berharap bahwa melalui program ini, mahasiswa dapat mengembangkan kemampuan kepemimpinan, keterampilan sosial, dan rasa tanggung jawab terhadap masyarakat setempat.

 

Komentar atas PENERIMAAN MAHASISWA KKN UNIVERSITAS UDAYANA

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Desa Les

Lokasi Les

tampilkan dalam peta lebih besar